Ada 10 aplikasi pemutar file digital yang perlu anda coba di ponsel Android,yaitu:
1.MortPlayer;pemutar file musik ini dapat digunakan untuk mendengarkan audio books,menyimpan posisi track yang terakhir diputar dan beberapa fitur lainnya seperti album art.
2.Cubed;aplikasi ini masih dalam versi beta,meski tidak banyak fitur yang ditawarkan namun aplikasi gratisan ini layak di coba.
3.TuneWiki;bisa dikategorikan sebagai social media player.Aplikasi ini memungkinkan penggunanya untuk menemukan lirik dari setiap lagu yang tengah diputar dan ada fitur streaming radionya juga.
4.Meridian;aplikasi ini memiliki tampilan yang sangat sederhana.Pengguna akan menjumpai beberapa fitur utama seperti pencari lirik,edit profil lagu dan lainnya.
5.MixZing;aplikasi ini memiliki fitur yang lengkap.Selain terdapat beberapa fitur standar pemutar musik juga dapat menemukan cover album pada setiap lagu yang tengah diputar.
6.DoubleTwistPlayer;selain pemutar musik,aplikasi ini juga dapat memutar video dan pengguna dapat mengimpor playlist yang ada pada iTunes miliknya.
7.bTunes;aplikasi ini menawarkan semua kemampuan dasar pemutar musik digital.
8.AstroPlayerBeta;aplikasi ini menyediakan beberapa fitur yang dapat di coba seperti mengatur equalizer,mengubah skin,scrobbling,fetching,auto-resume,lirik,podcast dan lainnya.
9.RealPlayerBeta;multimedia terbaik yang ada di Android Market yang dapat digunakan untuk memutar MP3 dan video juga dapat menampilkan koleksi foto secara slide show.
10.VideoPlayer;aplikasi ini untuk memutar file video berbagai format seperti H264 dan 3gp.
Semua aplikasi yang ditawarkan tadi di atas dapat anda unduh di Android Market.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar